Selasa, 14 Desember 2010

TOUR & ZIARAH
MAKAM ULAMA BANJAR DAN WISATA PILIHAN KALIMANTAN SELATAN

Kalimantan Selatan merupakan salah satu Provinsi yang didalamnya bertaburan ulama-ulama terkenal, diantaranya Syekh Muhammad Arsyad Al-Banjari, KH. Muhammad Zaini abdul Ghani ( guru izai ), Syekh Zainal Ilmi, Syekh Kasful Anwar, dan masih banyak lagi yang lainnya. Yang kemasyhurannya begitu mengharumkan nama Kalimantan Selatan baik ketika beliau-beliau masih hidup maupun ketika beliau-beliau telah meninggal dunia.
Disampaing memiliki Ulama-Ulama yang Alim, Kalimantan Selatan juga memiliki berbagi Objek wisata yang tak diragukan lagi keunikan serta keindahannya, diantaranya Pasar Terapung yang dimana pasar tersebut terjadi diatas sungai, Pulau kembang yaitu suatu pulau yang dimana terdapat begitu banyak monyet, Tambak merupakan suatu tempat yang dimana terdapat sebuah tempat makan yang digelar di atas air, dan masih banyak lagi tempat-tempat lain yang tak kalah unik serta indahnya.
Kami dari Tour & Ziarah memberikan peluang serta menyediakan jasa kepada anda untuk dapat berziarah serta bersilaturahmi ke tempat-tempat tersebut. Kami akan memfasilitasi transportasi serta mengakomodasi perjalanan anda, serta memberikan pelayanan terbaik kepada anda dengan harga yang terjangkau.

Adapun rute wisata yang kami sediakan adalah :
RUTE ZIARAH
• Makam Syekh Muhammad arsyad Al-Banjari (Datu Kelampayan )
• Makam Syekh Zaini Abdul Ghani
• Makam Syekh Zaini Ilmi
• Makam Syekh Semman Mulia
• Makam Syekh Semman Jalil
• Makam Syekh Kasful Anwar
• Makam Syekh Husin Kadri
• Makam Syekh Sya’rani
• Makam Habib Basirih
• Makam Pengeran Suryansyah
• Makam Taniran
• Makam Wali Katum
• Makam Durunnapis
• Makam Wali Madnoor Takisung
• Makam Datu Sanggul
• Makam Datu Suban
• Makam Datu Abulung
• Makam Datu Nuraya ( Makam Terpanjang )
• Makam Datu Buat ( Istri Datu Kelampayan )
• Makam Kedua orang tua Syekh Muhammad Arsyad

RUTE WISATA PILIHAN
• Pasar Terapung
• Pulau Kembang ( Pulau Monyet )
• Bendungan Riam Kanan ( Pulau Pinus )
• Jembatan Barito
• Pagat ( Batu Benawa )
• Tambak ( Makan-makan di atas air )
• Loksado
• Candi Agung
• Pantai Takisung
• Pantai Pagatan
• Silaturrahmi guru-guru spiritual
Dan adapun tentang informasi pemesanan serta contact personnya silahkan klik disini.

Tidak ada komentar: